Korem 132/Tadulako Gelar Sholat Jumat dan Berbagi Berkah Bertema "Keutamaan Bulan Muharram"

    Korem 132/Tadulako Gelar Sholat Jumat dan Berbagi Berkah Bertema "Keutamaan Bulan Muharram"
    Kegiatan Sholat Jumat berjamaah di Korem 132/Tdl

    PALU, Sulawesi Tengah - Korem 132/Tadulako melaksanakan Sholat Jumat berjamaah sekaligus berbagi berkah dengan masyarakat di Masjid Al-Aqsha, Korem 132/Tdl, Jl. Jenderal Sudirman No.25. Kegiatan ini dihadiri oleh prajurit dan warga sekitar, Jumat(27/09/2024).

    Dalam khutbah yang disampaikan oleh Ustadz Taufik Adak, M.Hi, dengan tema "Keutamaan Bulan Muharram", ia mengajak jamaah untuk senantiasa bersyukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT. Ustadz Taufik menekankan pentingnya rasa syukur sebagai wujud pengakuan atas berbagai nikmat, baik berupa rezeki, kesehatan, maupun kesempatan menjalankan ibadah.

    "Kita patut bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang telah memberikan nikmat-Nya setiap hari, setiap menit. Dengan memperbanyak sholawat kepada Rasulullah SAW, kita berharap mendapatkan cinta Allah dan Rasul-Nya serta keberkahan di dunia dan akhirat, " ujar Ustadz Taufik.

    Selain khutbah, kegiatan ini juga diisi dengan berbagi berkah dalam bentuk makan bersama dengan masyarakat yang hadir, sebagai wujud kepedulian sosial dari Korem 132/Tdl. Acara ini diharapkan dapat memperkuat kebersamaan dan semangat saling tolong-menolong di tengah masyarakat.

    Kegiatan Sholat Jumat berjamaah dan berbagi berkah yang diadakan oleh Korem 132/Tdl ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan keagamaan yang rutin dilaksanakan sebagai upaya untuk mempererat hubungan antara prajurit dan masyarakat serta memperdalam nilai-nilai keagamaan.

    (PATAR JS & Penrem-132)

    palu
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Morowali Imbau Cakada dan Timses...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 1311-02/BS Praka Andi Sukman...

    Berita terkait

    Petani Laantula Jaya: Rachmansyah-Harsono Pemimpin Harapan Masyarakat Morowali, Pembawa Perubahan
    Bhayangkari Cabang Morowali Syukuran HKGB Ke-72, Kapolres AKBP Suprianto: Peran Bhayangkari Sangat Penting Mendukung Tugas Polri 
    Serka Semri Linome dan Serda Marhadi Bersihkan Lahan Koramil 1311-02/BS Seluas 1 Ha Hibah Dari Desa Bahodopi 
    Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopka Sumardi Pererat Hubungan TNI dan Warga
    Razia di Bahodopi, Polres Morowali Sita Puluhan Kantong Miras Cap Tikus serta 2 Dus Miras Topra dan 3 Dus Singaraja
    Komsos Babinsa Koramil 1311-02/BS Serda Aksan, Cek Harga Sembako di Desa Jawi-Jawi
    Bhayangkari Cabang Morowali Syukuran HKGB Ke-72, Kapolres AKBP Suprianto: Peran Bhayangkari Sangat Penting Mendukung Tugas Polri 
    Kejari Morowali Pastikan Isi Selebaran Yang Beredar Luas terkait Salah Satu Cagub Sulteng 2024 adalah Hoaks 
    Pastikan Aman Tahapan Pilkada, Polres Morowali Rutin Lakukan pengamanan dan Patroli di kantor KPU Dan Bawaslu
    Korem 132/Tadulako Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Rangka HUT ke-79 TNI Tahun 2024
    Polres Morowali Gelar Apel Pagi Dirangkaikan Acara Halal Bil Halal Momentum Pererat Tali Silaturahmi 
    Morowali Rumah Kita Bersama, Makna Kata RAHANTO Tagline Paslon 4 Rachmansyah - Harsono 
    Dorong Pemberdayaan Ekonomi dan Sosial, PT Vale Raih Tamasya Award di Minerba Expo 2024
    4 Personel Polri Pengamanan TPS di Morowali Jalani Perawatan di RSUD Morowali
    Korem 132/Tdl Gelar Apel Pembukaan Latihan Lapangan "Perisai Bumi" untuk Operasi Tanggap Darurat Bencana Alam Gempa Bumi, Tsunami, dan Likuifaksi

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Pelantikan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan
    Puspen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Pegiat Media Sosial
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik

    Tags